Bicara tentang review parfum lokal, memang banyak orang yang awalnya masih meragukan. Takut kalau wangi dari parfum ini cepat hilang atau aromanya kurang mewah. But wait, Ada salah satu parfum lokal yang bisa membalikan anggapan itu, dan itu adalah parfum Scarlett Sweet Memories.
Yang mana parfum ini memiliki aroma manis yang lembut, segar dan juga tahan lama. Banyak pengguna yang bilang kalau memakai parfum yang satu ini bisa langsung naikin rasa percaya diri. Yuk, langsung kita simak seperti apa review dari parfum lokal yang satu ini!
Karakter Aroma Parfum Scarlett Sweet Memories
Kalau di deskripsikan secara singkat, varian parfum yang satu ini menghadirkan perpaduan aroma yang manis, tapi sekaligus bisa menyegarkan. Berikut detail aroma yang dihasilkannya.
Top Notes: Kombinasi aroma dari fruity segar, seperti pear dan raspberry yang bisa langsung naikin mood kamu.
Middle Notes: Mulai keluar aroma floral yang lembut, seperti jasmine dan peony yang bisa menghadirkan kesan romantis.
Base Notes: Aroma Vanilla dan musk yang hangat, bisa ninggalin jejak yang elegan sekaligus manis dalam jangka waktu yang lama.
Perpaduan aroma yang dihasilkan dari parfum ini, menjadikannya cocok untuk digunakan buat nemenin aktivitas kamu seharian penuh. Mau digunakan pada saat mau kuliah, hangout bareng temen, sampai mengisi momen spesial sama orang tersayang.
Kelebihan yang Ditawarkan
Scarlett Sweet Memories ini memang sudah dikenal sebagai salah satu parfum lokal yang bisa bersaing dengan berbagai parfum import. Dan berikut adalah berbagai kelebihannya.
Wangi yang tahan lama: Banyak pengguna bilang wanginya bisa bertahan selama 6-8 jam lebih di kulit, bahkan bisa lebih lama kalau di pakaian.
Harga Terjangkau: Meski dibalut secara premium, harga dari parfum lokal terbaik ini masih sangat terjangkau untuk berbagai kalangan.
Versatile: Parfum ini bisa dipakai oleh siapa saja, mulai dari kalangan remaja, dewasa, bahkan bisa digunakan sebagai kado spesial.
Dari hasil review parfum lokal Scarlett Sweet Memories diatas, dapat disimpulkan kalau parfum ini sangat cocok untuk kamu yang lagi cari parfum dengan aroma manis sekaligus elegan. Dengan hanya satu semprotan saja, kamu bisa tampil auto confident dan memikat sepanjang hari. Yuk, cobain!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar